APA YANG HARUS KITA SYUKURI




       Dalam banyak hal sepatutnyalah kita harus bersyukur atas segala pemberian yang diberikan Tuhan kepada kita karena itu apa yang harus kita rasakan dalam hidup kita, dan hal-hal yang dapat kita syukuri antara lain adalah :

1. Bersyukur  atas Iman kita

Sebagai orang yang dipilih Tuhan lewat iman kita patut bersyukur karena Tuhan sendiri telah memilih kita menjadi bagian dari miliknya dan kita tahu bahwa Ia pasti akan menyertai segala langkah hidup kita di masa depan  dan bersama Dia kita akan mendapatkan kedamaian, kekekalan, kekuatan dan damai sejahtera jadi sepantasnyalah kita bersyukur akan hal ini.

2. Bersyukur atas  Keluarga

Kita layaknya beryukur atas keluarga yang diberikan Tuhan kepada kita bagaimanapun kondisinya karena mereka dengan rela hati membesarkan kita apalagi bila kita dipenuhi oleh keluarga yang penuh cinta kasih, peduli, menyanyangi dan mau membantu kita.

3. Bersyukur atas Sahabat dan Teman

Sahabat dan teman merupakan orang-orang yang juga penting bagi kita karena mereka dapat membuat kita bahagia, bergembira dan bersedih bersama, mereka dapat menjadi tempat kita berbagi cerita dan juga tempat saling bertolong-tolongan. 

4. Bersyukur atas Rezeki/Penghasilan kita

Sepatutlah kita  bersyukur atas rejeki yang diberikan Tuhan kepada kita karena Ia memberikan kepada kita kekuatan dan kemampuan untuk mendapatkan penghasilan tersebut, setidaknya dalam bnyak hal Tuhan berperan memberikan kita penghasilan dan rezeki  bahkan membuka tingkap-tingkap pintu rejeki bagi kita lewat berbagai hal bahkan dari hal yang tidak kita duga.

5. Bersyukur untuk Makanan kita

Kita wajib bersyukur atas makanan kita dan kita selalu berdoa untuk itu sebab makanan yang ada di depan kita tidak hadir dalam sekejap mata melainkan melalui usaha dan kerja keras serta makanan tersebut dapat memberikan kekuatan dan pertumbuhan bagi kita.

6. Bersyukur atas Masa Depan Kita

Kita patut bersyukur atas masa depan kita kepada Tuhan kita Yesus Kristus karena kita tahu bahwa Ia memberikan yang terbaik bagi kita bahkan menjamin masa depan kita, yaitu kehidupan yang abadi bersamaNya di surga kelak dan tugas kita di dunia adalah mengumpulkan harta kita di surga karena nilai hidup kita tidak hanya di bumi yang sementara ini, melainkan juga kehidupan kita di surga akan menerima reward atas apa yang kita lakukan bagi Tuhan di dunia. 

Demikian yang dapat saya bagikan semoga bermanfaat bagi kita semua....

Sebagian Sumber pustaka : Dr. David Jeremiah  Sermon from Shadow Mountain Chruch


Komentar

Postingan populer dari blog ini

How to have best self care

MENGHIDUPKAN HIDUP

BEAUTIFUL DAY