Develop More Discipline


Menjadi disiplin dalam segala hal bukan hal yang mudah padahal banyak hal yang dapat kita peroleh dengan melakukan hal-hal disiplin dan dapat mempermudah kita untuk fokus dengan tujuan kita semuanya memerlukan kedisiplinan terutama dalam awal bulan ini ada baiknya kita memulai hal-hal baru lagi dengan menjadi lebih disiplin terutama untuk hal-hal yang harus kita lakukan. Caranya antara lain adalah dengan :
1. Membuat goal yang  kamu buat dan membuatnya lebih spesifik akan membuatnya menjadi lebih mudah, misalnya kamu   membaca 20 buku tahun ini, turun berat badan 20 kilogram, menabung 10 juta sampai pada akhir tahun ini, bulan Mei belajar menyetir mobil dan sebagainya.
2. Alasan untuk melakukannya
Untuk segala sesuatu pasti ada alasan untuk kamu melakukannya maka pergunakanlah alasan tersebut jika kamu  memerlukan kedisiplinan untuk turun berat badan sebanyak 10 kilogram tahun ini maka tujuan dan alasan kamu melakukannya harus jelas misalnya untuk menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh, agar tampak menarik dan lain sebagainya.
3. Identifikasi segala tantangannya
Dalam menempuh dan mencapai goal-goal/ tujuan yang kita inginkan  pasti ada rintangan dan tantangan yang harus kita hadapi karena itu kita harus mengidentifikasi segala kelemahan yang kita miliki misalnya kemalasan dan sifat suka menunda-nunda. Untuk itu jangan biarkan perasaan kita bermain dan menentukan keinginan kita.
4. Membentuk kebiasaan yang baru
 Sikap hidup yang baru adalah sesuatu hal yang sulit untuk dibentuk tapi cobalah dengan melakukannya selama 21 hari berdasarkan penelitian maka semuanya akan dapat mejadi kebiasaan yang dapat kita lanjutkan dengan mengalahkan segala keinginan dan menetapkan tujuan/goal yang ingin kita capai.
5. Fokus
Dalam segala hal kita harus fokus untuk menempuh tujuan kita jangan kita terlena dan menjadi tidak fokus dengan goal yang telah kita buat misalkan kita mau turun berat badan maka kita akan melakukan latihan-latihan fisik dan menjauhi makanan-makanan yang dapat menambah berat badan kita jangan karena keinginan dan iklan-iklan reklame makanan enak berkolestrol  maka kita tertarik dan merubah fokus kita untuk melakukan diet.
      Itulah hal-hal yang harus kita perhatikan untuk  mengembangkan sifat disiplin. Kita dapat mulai meluangkan waktu 7 menit untuk menulis goal-goal kita di tahun ini minimal buatlah 10 lebih dahulu  tentukan tanggal-tanggalnya dan evaluasi setiap bulan apa yang kurang dan apa yang harus kita lakukan untuk memperbaikinya. (tulisan ini sebagian diambil dari Terry Savelle Foy,com)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

How to have best self care

MENGHIDUPKAN HIDUP

BEAUTIFUL DAY