MENGHIDUPKAN HIDUP



Taukah kita selama di dunia ini sering kali kita membuang dan membunuh waktu kita dengan hal-hal yang sia-sia seperti terlalu lama di media sosial, bermalas-malasan, mengobrol tidak tentu arah, tidak punya tujuan dan goal setting, tidak berusaha memenuhi mimpi dan harapan kita, sementara kita hanya jadi penonton  orang lain bekerja  memenuhi mimpi-mimpinya, bukankah kita di dunia ini tidak hanya sekedar hidup dan tinggal begitu saja tugas kita di dunia ini adalah menghidupkan hidup kita  menjadi lebih baik dan menjadi berkat bagi orang lain serta memuliakan nama Tuhan. Jangan buang kesempatan  hidup kita ini dengan hal-hal yang tidak mendatangkan kebaikan bagi kita, ingatlah hidup kita hanya satu kali tidak ada untuk ke dua atau ke tiga kalinya...stop jadi penonton namun mulailah jadi pemain dan berperan dalam hidup. Isilah hidup kita yang singkat dan sementara  ini dengan kebahagiaan, kebaikan, kemurahan, sukacita dan hal-hal yang membuat kita bersinar lakukan apa yang harus kita lakukan seperti bila kita harus berolahraga lakukan saja segera, menabung, menanam bunga itu, menulis buku, mempelajari hal-hal baru, mengobati sakit,  berbuat baik dan berkreasi yang penting kita tidak boleh jadi penonton semata-mata di dunia ini selama kita hidup kita wajib hidup untuk diri kita dan memberkati orang-orang disekitar kita. Jikalau hidup kita berantakan hari ini maka datanglah kepada Tuhan maka Ia akan mengubahnya menjadi sebuah pesan yang bermakna dan bermanfaat bagi orang lain.  God bless us.......     

Komentar

Postingan populer dari blog ini

How to have best self care

HAPPY NEW YEAR