Bersyukur
UNTUK APA BERSYUKUR ?
Saat pagi hari hari adalah saat yang terbaik untuk bersyukur sediakan waktu untuk selalu bersyukur baik pada hal-hal kecil dan hal-hal yang besar.. bersyukur itu membawa kita pada sukacita dan semangat pada diri kita kembali dengan bersyukur kita dapat menghargai pemberian Tuhan dalam hidup kita dan kita merasa berarti di hadapanNya.
Cobalah bersyukur untuk pekerjaan kita hari ini, disaat kita merasa bosan dengan pekerjaan kita, kita dapat bersyukur bahwa Tuhan telah memberikan kepada kita pekerjaan sedangkang banyak orang diluar sana membutuhkan banyak pekerjaan, Saat kita malas untuk makan kita harus mengingat banyak orang-orang yang membutuhkan makanan, saat kita merasa tubuh kita tidak menarik ingatlah bahwa banyak orang yang cacat dan menganggap tubuh kita hebat. Bersyukurlah atas nafas kehidupan yang masih dapat kita hirup hari ini karena banyak orang-orang besar dan hebat yang sesungguhnya ingin hidup namun tidak beroleh umur panjang, bersyukur atas barang-barang yang kita punyai karena banyak orang yang tidak memiliki apa yang kita punyai, bersyukur atas kesehatan yang diberikan karena banyak orang diluar sana yang sangat lelah karena sakit dan ingin memiliki kesehatan yang kita miliki.. bukan berarti kita tidak perduli dengan keadaan orang-orang ini, kita dapat membantu mereka dengan apa yang kita punya dan berdoa untuk mereka. Namun dengan bersyukur kita dapat memahami betapa besarnya Kasih Tuhan dalam hidup kita sekecil apapun itu bersyukurlah... dengan bersyukur kita beroleh sukacita dan hidup terasa bahagia...Ingatlah selalu ada yang dapat kita syukuri atas hari ini.
- Bantulah orang-orang yang membutuhkan sekecil apapun itu seperti menyumbangkan
barang pribadi kita yang tidak kita pakai lagi.
- Berdoalah utnuk orang-orang sakit, anak yatim piatu, orang yang depresi, kesepian dan
lainnya.
- Ucapkanlah syukur dan sebutkanlah minimal 3 hal yang kita syukuri hari ini.
Komentar
Posting Komentar